A Catholic Online Directory

Santo-santa Gereja Katolik Bulan Juli

Anna ( Ilustrasi : Santa Anna mendidik Santa Maria - by Eugène Delacroix (1798–1863) )
Anna

Santa Anna

Ibunda Santa Maria, Mother of Our Lady
  • Diterbitkan :
    07 September 2013
  • -
  • Diperbaharui :
    19 Oktober 2019
  • -
  • Hits :
    30321



St.Anna dan St.Yoakim adalah orangtua Santa Perawan Maria. Mereka hidup rukun, taat beribadah kepada Tuhan dan melakukan banyak perbuatan baik. Namun demikian, ada satu hal yang membuat mereka sedih; Tuhan belum memberi mereka seorang anak pun.

Selama bertahun-tahun, Anna memohon kepada Tuhan untuk memberinya anak. Ia berjanji untuk mempersembahkan anaknya itu kelak kepada Tuhan. Ketika sudah lanjut umurnya, Tuhan menjawab doa Anna dengan cara yang amat luar biasa, yang bahkan tidak pernah terbayangkan olehnya.

Anak yang lahir bagi St. Yoakim dan St. Anna adalah Santa Perawan Maria Immaculata (=yang Dikandung Tanpa Dosa). Perempuan yang paling kudus di antara semua perempuan ini akan menjadi Bunda Allah. Anna merawat Maria kecil dengan penuh kasih sayang selama beberapa tahun. Kemudian dipersembahkannya puterinya itu kepada Tuhan, seperti yang telah dijanjikannya. Maria tinggal di Bait Allah di Yerusalem.

Yoakim dan Anna melanjutkan kehidupan mereka dengan berdoa hingga tiba saatnya Tuhan memanggil mereka pulang ke rumah Bapa di surga.

Umat Kristiani senantiasa menghormati St.Anna secara istimewa. Banyak gereja indah dibangun untuk menghormatinya. Salah satunya yang mungkin paling terkenal adalah Gereja St. Anne de Beaupre di Kanada. Banyak orang pergi ke sana sepanjang tahun untuk memohon bantuan doa St. Anna dalam menanggung beban hidup mereka.


Arti nama

Anna  adalah nama versi Yunani dan Latin  dari nama Ibrani חַנָּה (Channah) yang berarti "mendukung" atau "rahmat" atau “Berkat”  

Variasi Nama

Ann, Anne, Anissa, Keanna  (English), Annabella, Annetta (Italian), Anne, Anika, Anina (German), Anke, Antje (Low German), Anne, Anika, Anke, Anneke, Annelien, Anouk, Ans, Antje (Dutch), Anne, Annika (Swedish), Anne, Anniken (Norwegian), Ane, Anne, Anika (Danish), Anne, Anneli, Anni, Anniina, Annikki, Annukka, Anu, Niina (Finnish), Anu (Estonian), Anikó, Annuska, Panni (Hungarian), Anka (Polish), Ania, Annushka, Anya, Anushka (Russian), Aneta (Czech), Ana, Anka (Bulgarian), Aina, Anaïs (Catalan), Anaïs (Occitan), Annick (Breton), Quanna (African American), Anne (Basque), Channah (Biblical Hebrew), Ana, Hana, Anica, Anita, Anja, Anka, Ankica, Jana, Nensi (Croatian), Anne, Hannah, Anaïs, Annette, Anouk, Ninon (French), Ana (Georgian), Channah, Hannah, Chanah (Hebrew), Nainsí (Irish), Ona (Lithuanian), Ana (Macedonian), Ana, Anabela, Anita (Portuguese), Ana, Anca (Romanian), Ana, Anica, Anja, Anka, Jana (Serbian), Ana, Anica, Anika, Anita, Anja (Slovene), Ana, Anabel, Anita (Spanish), Hanna (Ukrainian), Hena, Henda, Hene, Henye, Hendel (Yiddish)

Anna Santa Anna dan Santa Maria, Icon dari abad-15 - scan by Angelos Akotanos

Santa Anna

Wartakan kisah ini!


Pilih Topik

Login

or